Rapat Koordinasi Pengelola JDIH Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024 dengan tema “Membangun SDM Pengelola JDIH yang Berkualitas dan Strategi Optimalisasi Pengelolaan Dokumen Hukum yang Terintegrasi pada JDIHN”
Mengikuti Rapat Koordinasi Pengelola JDIH Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024 dengan tema “Membangun SDM Pengelola JDIH yang Berkualitas dan Strategi Optimalisasi Pengelolaan Dokumen Hukum yang Terintegrasi pada JDIHN” pada hari Rabu tanggal 17 Juli 2024 bertempat di Gedung Gradhika Bakti Praja Komplek Kantor Gubernur Jwa Tengah.
Kegiatan diawali dengan penyampaian Keynote Speech oleh Jonny Pesta Simamora, S.I.P., M.Si. selaku Kepala Pusat JDIHN Kementerian Hukum dan HAM RI terkait kebijakan untuk mendukung Indeks Reformasi Hukum.
Kemudian dilanjutkan dengan pemberian penghargaan Pengelola JDIH Terbaik Kabupaten/Kota dan Sekretariat DPRD yang mana pada acara tersebut Sekretariat DPRD Kota Magelang meraih penghargaan kategori Pengelolaan JDIH Sekretariat DPRD dengan Progres Pencapain Terbaik.
Selanjutnya acara dilanjutkan dengan Penyampaian Materi tentang Penguatan Kebijakan dan Strategi Mewujudkan Pengelola JDIH yang Berkualitas oleh Sudino, S.H. selaku Pustakawan Muda pada Pusat JDIHN BPHN Kemenkumham RI.
Acara berikutnya Penyampaian Materi tentang Optimalisasi Pengelolaan Dokumen Hukum untuk Mewujudkan Khazanah Dokumen Hukum Indonesia Melalui Wadah JDIHN oleh Didin Priya Utama, S.Kom. selaku Pranata Komputer Ahli Muda pada Pusat JDIHN BPHN Kemenkumham RI.